Blogger Jateng

Contoh Jurnal Refleksi diri Sebagai Guru - Aksi Nyata


KONTRIBUSI NYATA PENERAPAN DASAR-DASAR PENDIDIKAN

KI HADJAR DEWANTARA

Gambaran kontribusi nyata penerapan dasar-dasar pendidikan ki hajar dewantara dari pengalaman saya waktu mengajar di suatu satuan pendidikan di Kab. Kudus. Berikut rekam jejaknya :



JURNAL REFLEKSI

Perasaan selama melakukan perubahan di kelas

Waktu itu saya praktik Aksi CIkgu di Sekolah dulu yang mengajar. Selama melakukan perubahan di kelas, perasaan yang ditumbul adalah kepuasaan dalam melakukan treatment kepada peserta didik. Selain itu juga merasa senan karena mampu memberikan pelayanan secara baik kepada peserta didik dengan mengeluarkan semua jurus 4 kompetensi yang saya miliki, mungkin ini yang namanya guru “menghamba kepada murid”. Sejatinya, perencanaan, aksi sampai refleksi yang dilakukan sangat bersifat positif bagi saya secara pribadi sebagai seorang guru.

 

Ide atau gagasan yang timbul sepanjang proses perubahan

Saat mulai penyusunan dimulai dari rapat jenjang, selanjutnya menerapkan hasil olah rasa melalui landasan kurikulum dari pemerintah, dukungan rekan sejawat dan visi sekolah terciptalah beberapa gagasan :

1.     Mengggunakan Tujuan Pembelajaran yang dulunya saya olah sendiri, sehingga sudah dapat digunakan saat aksi cikgu.

2.     Memilih bahan eksplorasi yang tepat sesuai kondis peserta didik

3.     Membuat media pembelajaran yang ada dikaitkan dengan kehidupan peserta didik selama ini dengan mengkombinasi foto-foto yang saya ambil untuk menjadi bahan media dan dijadikan sebuah poster.

4.     Melakukan asesmen yang melibatkan peserta secara pribadi, rekan sejawat dan penilaian kompetensi yang asyik agar tidak terkesan penilaian.

5.     Melakukan pemikira manajamen waku dan pengkondisian kelas yang tepat dan efektif

6.     kesepakatan pembelajaran untuk mendukung peserta didik dalam mengksplorasi

 

Pembelajaran dan pengalaman dalam bentuk catatan praktik baik

Ada treatment sosial emotional skill secara baik dan berulang “bertanggung jawab”. Praktiknya saya ucapkan terus di sela-sela proses pembelajaran. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan skill bertanggung jawab.

Adanya kesepakatan kelas menjadikan alur pembelajaran berjalan dengan baik dan sesuai kesepakatan peserta didik.

Hasil pembelajaran yang menyenangkan dengan peserta didik mengeksplorasi pengalaman diri sendiri dengan ditambah media menarik foto-foto mereka selama berinteraksi di sekolah menambah kesuakaan peserta didik.

Variansi asesmen yanga saya buat semakin memperkaya saya dalam hal perumusan tindak lanjut dan pemberian umpan balik sesuai data pendukung.

 

Foto : perencanaan, penerapan dan refleksi












Perencanaan, dilakukan beberapa tahap dengan diskusi  teman sejawat untuk memperkaya strategi pembuatan rancangan pembelajaran (MA)

Aksi nyata dengan konsep lesson study. Dalam ruang juga ada Kepala sekolah, dan Kordinator Jenjang. Selalu metode inquiry dan tebar kata optimistik selalu

Refleksi dilaksanakan pasca mengajar. Reflektornya adalah saya sendiri, kepala sekolah, Korjen dan pengamat. Gambar tidak tedokumentasi.

Testimoni rekan dan peserta didik



                                   

                                     


                                     

\

                                      

Lampiran







Posting Komentar untuk "Contoh Jurnal Refleksi diri Sebagai Guru - Aksi Nyata"